Senin, 02 Maret 2015

Batu Sardoniks (Sardonyx)

Batu sardoniks atau sardonyx adalah batu onyx yang berwarna merah tua atau cokelat kemerahan dan dasarnya berwarna putih. Di Indonesia batu ini juga disebut dengan batu akik lapis. Mungkin batu sardoniks yang paling terkenal adalah batu sardoniks yang dijadikan cincin yang terdapat ukiran gambar ratu Elizabeth I, ratu tersebut kemudian memberi cincin itu kepada kekasihnya The Earl of Essex sebagai hadiah dan kenangan.
Batu Sardoniks (Sardonyx)
Khasiatnya batu sardoniks dapat membawa kegembiraan dan peduli akan reputasi dan harga diri. Orang Mesir dulu suka mengukir batu sardoniks dengan semacam kumbang dan memakainya sebagai jimat, orang Romania dahulu memakai batu sardoniks yang diukir dengan pahlawan atau dewa perang seperti Mars atau Hercules Ares untuk meningkatkan keberanian dan menghilangkan rasa takut dalam medan perang.
Menurut kepercayaan kuno, batu sardoniks oranye untuk menstimulasi, batu sardonyx hitam untuk mengusir hawa hawa negatip dan batu sardonyx hijau untuk membersihkan pengaruh negatip. Batu ini juga sering digunakan oleh para pemimpin untuk melancarkan atau menginspirasi orang banyak saat berbicara.
Cara terbaik membersihkan batu sardonyx ialah dengan menggunakan sikat yang lembut dan air sabun hangat. Seperti kebanyakan batu mulia lainnya, batu sardoniks juga tidak boleh terjemur atau terkena hawa yang panas dan jauhkan dari bahan bahan kimia yang bisa menghancurkannya. Batu sardoniks dapat ditemukan di Jerman, Brazil, Czechoslovakia, Mexico, Amerika, Rusia, India dan Afrika.
Batu ini dipercayai bagus buat orang kelahiran virgo dan batu ini dijadikan sebagai batu alternatif untuk batu kelahiran Agustus. Batu sardoniks juga digunakan sebagai batu hadiah pada ulang tahun pernikahan yang ke 10.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar